Kamis, 31 Januari 2013

Hijrah Karena Allah Semata




Salah satu peristiwa penting yang terjadi di bulan rabiul awwal yaitu peristiwa hijrah, Rasulullah ke Yastrib atau kini dikenal sebagai Madinah. Di peristiwa hijrah ini para umat islam di uji ke ikhlasan dan niatnya. Sehingga suatu waktu ketika Rasulullah mengetahui ada seseorang yang berhijrah karena wanita.

Beliau bersabda : 


“…. Barangsiapa yang hijrah karena Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya itu karena Allah dan Rasul-Nya. Barangsiapa yang hijrah karena kesenangan dunia atau karena wanita yang ingin dinikahinya maka hijrahnya itu kepada apa yang ditujunya.” (HR Bukhari dan Muslim)

Maka kita dapat simpulkan dari kejadian dan hadist tersebut, ketika kita melakukan sesuatu kebaikan karena Allah semata, maka akan mendapat pahala sebagai balasannya, namun ketika kita melakukan kebaikan namun niatnya bukan karena Allah maka apa yang kita perbuat menjadi sia-sia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar